Wednesday, May 23, 2018

Mengenal Apa itu Compiler atau Kompilator?

Mengenal Apa itu Compiler atau Kompilator?

Mengenal Apa itu Compiler atau Kompilator?
Wednesday, May 23, 2018
Mengenal Apa itu kompilator atau compiler?  Compiler atau dalam bahasa Indonesianya disebut dengan kompilator adalah sebuah program yang dibuat untuk menerjemahkan bahasa komputer ke dalam bahasa mesin.


apa itu kompilator
Contoh Compiler
Compiler banyak digunakan karena memiliki banyak kemudahan dibandingkan dengan seorang programer yang menyusun program langsung menggunakan bahasa mesin yang hanya mengenal angka 0 dan 1. Compiler digunakan untuk menerjemahkan bahasa tingkat tinggi (seperti C++, pascal, Java dll) menjadi bahasa mesin (bahasa tingkat rendah).

Compiler dalam Kamus juga dapat diartikan penyusun, hal ini karena cara kerja compiler yang menyusun kode program (source code) menjadi bahasa mesin yang dapat dimengerti oleh komputer.


Dalam prosesnya, bahasa pemograman yang programmer tulis akan di terjemahkan oleh perangkat lunak (kompilator/ compiler) kedalam machine language sehingga komputer dapat melaksanakannya dan programer diberikan kemudahan untuk memberi perintah. Jika pemrograman langsung menggunakan bahasa mesin yang hanya mengenal angka 1 dan 0. Maka akan sangat membutuhkan waktu yang lama, sangat membosankan, dan riskan akan kesalahan. Untuk membuat semuanya mudah, akhirnya diciptakan kompilator/ compiler ini.

Kompilator/ compiler modern biasanya bukan sebuah program tunggal, tetapi program yang terdiri dari:
  • Compiler bekerja dengan menerima kode sumber dan menghasil-kan bahasa tingkat rendah atau yang biasa disebut dengan bahasa Assembly.
  • Linker, memilii fungsi menerima berkas objek keluaran asembler yang kemudian di gabungkan dengan pustaka-pustaka yg diperlukan & menghasilkan program yang dapat di eksekusi (executable), atau Linker juga dapat disebut sebagai suatu program yg menerjemahkan program objek (berextention OBJ) ke dalam bentuk program eksekusi (berextention EXE atau COM)
  • Assembler, yg mendapatkan keluaran kompilator dan menghasil-kan berkas objek dlam machine language (bahasa mesin).

Tanpa adanya  Compiler code-code yang di tulis oleh para programer tidak dapat "dibaca" oleh komputer. Dengan kata lain kompilator bertindak sebagai media perantaraa antara para programer dan mesin di komputer.

Berkomentarlah secara bijak.
EmoticonEmoticon