Sunday, May 16, 2021

Apa Itu C++ ? Pengertian C++ lengkap

Apa Itu C++ ? Pengertian C++ lengkap

Apa Itu C++ ? Pengertian C++ lengkap
Sunday, May 16, 2021

Pengenalan Bahasa C++



Halo sobat blogger, pada hari ini saya ingin membagi ilmu saya ketika saya belajar pertama kali belajar bahasa pemrogaman. Di postingan ku kali ini saya akan mengenalkan apa itu Bahasa C++.

Bahasa C++ merupakan bahasa pemrogaman komputer yang dibuat oleh Bjarne Stroustrup, dimana bahasa C++ merupakan perkembangan dari bahasa C, yang dikembangkan di Bong Labs (Dennis Ritchie) pada awal tahun 1970-an. C++ dikembangkan pada awal 1980-an. itulah sedikit pengetahuan tentang bahasa pemrogaman yang akan saya bahas.


Sebelum masuk ke bahasa C++ disini kita harus mempunyai bahan - bahan untuk mendukung media pembelajaran kita kali ini. Software yang kita butuhkan merupakan software compile yang merupakan peragkat lunak yang digunakan untuk mengubah kode program (sources code) menjadi bahasa mesin (binary file) agar dapat dieksekusi oleh komputer. Program yang berhasil di-compile jika dalam program kita tidak menganduk kesalahan secara kaidah sama sekali (syntax error) contoh compiler yang saya gunakan adalah Dev-C++, Codeblock, dan Sublime (untuk Mac OS). saya sarankan menggunakan Dev-C++.

Bahasa Pemrogaman C++ merupakan bahasa pemrogaman yang bersifat case sensitive, maksudnya di dalam compiler membedakan antara huruf Besar "A" dengan "a". contoh Cout dengan cout pada bahasa C++ compiler akan menganggap tulisan itu beda atau beda dalam maknanya.

Bagian bagian yang mendukung dalam pembuatan suatu bahasa pemrogaman C++, antara lain:
  • Komentar merupakan bagian kode program yang tidak akan dieksekusi oleh compiler. Komentar digunakan untuk memperjelas codingan kita. menggunakan simbol "//" atau "/*.....*/
  • Identifier nama yang akan diberikan oleh programmer (orang yang membuat program).
  • Keyword, kata kunci yang merupakan kata - kata tertentu yang mengandung arti khusus yang terdapat dalam bahasa pemrogaman. Di dalam C++ yang dinamakan keyword misalnya asm, class, delete, friend, inline, new, dan sebagainya. Kata kata yang dianggap sebagai keyword menurut standar suatu bahasa pemrogaman tersebut tidak boleh dipakai sebagai nama identifier.
  • Library Function berbeda dengan keyword, library function adalah pustaka yang berisi fungsi-fungsi yang telah disediakan oleh bahasa C++, dalam file file header atau library-nya. Misalnya salah satu fungsi library yaitu "cout" yang disimpan pada file iostream.
    library ini ditulis biasanya ditulis paling atas, contoh "#include <iostream>"
  • Struktur Program
Itulah sedikit pengantar mengenai bahasa C++, jangan pantang menyerah dalam mempelajari bahasa pemrogaman, karena setiap usaha akan membuahkan hasil jika dilakukan dengan terus menerus, dan jangan lupa berdoa. Kuatkan tekad luangkan waktu minimal satu jam untuk mencoba hal baru mengenai bahasa pemrogaman. di artikel ini semoga membantu banyak kalangan.
Sekian dan Terimakasih, Sampai Jumpa di Lain Waktu.

Berkomentarlah secara bijak.
EmoticonEmoticon