Thursday, June 21, 2018

Pengertian Identifier C++

Pengertian Identifier C++

Pengertian Identifier C++
Thursday, June 21, 2018
Pengertian Identifier Bahasa C++ - Dalam Pembahasan kali ini akan dibahas megenai identifier. Apa itu identifier? Apa fungsi dari identifier? Dan akan membahas hal hal yang menyangkut identifier tersebut.

Pengertian Identifier

Identifier adalah pengenal atau biasa disebut juga dengan pengidentifikasi suatu tipe data yang akan kita deklarasikan agar compiler dapat mengerti dan mengenali apa yang kita maksud. Identifier juga dapat kalian artikan sebagai nama yang diberikan dalam penamaan objek. Identifier yang kalian harus ketahui dapat berupa nama variabel, nama konstanta, nama fungsi, nama prosedur, ataupun nama namespace.

Identifier yang mempunyai peran sebagai variabel dan konstanta dapat berfungsi untuk menampung sebuah nilai yang akan digunakan dalam suatu program. Hal ini dapat kalian gunakan untuk memudahkan kalian dalam menangani proses penanganan data nilai. Misalkan kita ingin memasukkan dan ingin menampilkan sebuah nilai. Maka kita akan memberikan huruf atau kata untuk menampung suatu data nilai yang akan kita berikan.
Contoh Identifier dalam C++:
#include <iostream>
using namespace std;

int main (){
char identifier1[100];
int identifier2;
const int identifier3=13091999;
cout << "Masukkan Username Anda : "; cin >> identifier1;
cout << "Masukkan Umur Anda : "; cin >> identifier2;
cout << endl;
cout << "Username Anda : " << identifier1<<endl;
cout << "Umur Anda : " << identifier2<<endl;
cout << "Tanggal Lahir : " << identifier3<<endl;
return 0;
}


Pada program diatas saya telah mencotohkan Identifier itu apa. Di dalam program tersebut terdapat 3 buah identifier yakni idenfier1, identifier2, dan identifier3. Dengan 2 identifier variabel, dan identifier kontanta. Pada saat program tersebut dijalankan identifier-identifier tersebut digunakan untuk menyimpan nilai yang kita berikan, karena saya memerintahkan masukkan data menggunakan "cin".

Dalam Bahasa Pemrograman C++ terdapat banyak cara pembuatan identifier, sebagai berikut yang dapat kita tuliskan sebagai identifier.
  • Dapat menggunakan huruf "a" sampai "z"
  • Dapat gunakan huruf Kapital "A" sampai "Z"
  • Dapat menggunakan bilangan antara "0" sampai "9"
  • Dan juga dapat menggunakan underscore "_".


Ketentuan Ketentuan Membuat Identifier Dalam Bahasa C++

1.  Case Sensitive

Bahasa Pemrograman C++ bersifat case sensitive, maka C++ membedakan identifier yang menggunakan huruf besar dan huruf kecil. Misalnya IMANI_WEGIG, dengan imani_wegig, Kata tersebut dalam Bahasa Pemrograman C++ beda kata.

2.  Tidak boleh menggunakan awalan angka

Identifier di C++ tidak dapat menggunakan awalan angka, karena akan terjadi error.
int 2a; // Salah karena terdapat identifier dengan awalan angka
int a2 //benar karena identifier diawali dengan bukan angka

3. Tidak Boleh Menggunakan Spasi

Tidak boleh menggunakan spasi karena program akan error, maka dari itu biasanya dalam menulis sapasi diganti dengan underscor "_".

int Bilangan Bulat // Salah karena menggunakan spasi
int Bilangan_Bulat // benar
int BilanganBulat // benar

4.  Tidak Boleh menggunakan Karakter Simbol. Karena juga akan error.
int #jumlahAngka //salah
int ^jumlahAngka //salah
5.  Tidak boleh menggunakan kata kunci yang telah ditetapkan Bahasa C++

Contoh Return, Break, dan kata kunci lainnya.
int Break// Salah Karena Kata Kunci
int return// Salah Karena Kata Kunci
int BilanganBulat // benar
6.  Sesuaikan Penamaan

Dalam penamaan identifier akan lebih baiknya jika identifier dapat disesuaikan dengan masktu tertentu.
int BilanganBulat //maka makasut ini bilanganBulat akan menyimpan angka nilai genap
int bingung //Kurang tepat karena programmer bingung maksut kata bingung tersebut.


Contoh Identifier Variabel di C++

Identifier variabel adalah identifier yang mempunyai nilai dinamis, atau yang saya maksut disini yakni nilai dapat kita ubah ubah sesuai kebutuhan dalam program. Lebih jelasnya dapat lihat contoh berikut ini

Source Code
#include <iostream>
using namespace std;

int main (){
char identifier1[100];
int identifier2;
cout << "Masukkan Username Anda : "; cin >> identifier1;
cout << "Masukkan Umur Anda : "; cin >> identifier2;
cout << endl;
cout << "Username Anda : " << identifier1<<endl;
cout << "Umur Anda : " << identifier2<<endl;
return 0;
}



Contoh Identifier Konstanta

Berbeda dengan Identifier Variabel, yang nilainya dapat diganti, sedangkan nilai identifier konstanta tidak dapat diganti jika kita telah mendeklarasikan sebelumnya, sebelumnya terdapat tipe data yang sebelumnya diberikan kata const, maka nilai akan berubah. Lihat Contoh dibawah ini :
Sources Code:
#include <iostream>
using namespace std;

int main (){
const float Phi=3.14;
float jari;
cout << "Hitung Luas" << endl;
cout << "Jika Jari Jari : "; cin >> jari;
cout << endl;
cout << "Luas Lingkaran : " << jari*jari*Phi;
return 0;
}


Itulah penjelasan mengenai kedua jenis identifier, biasanya pada bahasa Pemrograman C++ lebih menguatkan mengenai seperti itu.


Itulah penjelasan mengenai idetifier yang ada di C++. Identifier adalah nama yang berfungsi untuk memanggil nilai dari tipe data dan memasukan nilai dalam kode program kita.

Berkomentarlah secara bijak.
EmoticonEmoticon